Jumat, 03 September 2010

BUPATI TRENGGALEK SAFARI RAMADHAN DI KECAMATAN WATULIMO

Pada malam ke-24 di Bulan Ramadhan 1431 H, tepatnya pada hari Kamis, 2 September 2010, Bupati Trenggalek beserta kepala SKPD lingkup Pemerintah Kabupaten Trenggalek melaksanakan Safari Ramadhan bertempat di Masjid Hidayatullah Rt.30 Rw.5 dusun Duren desa Tasikmadu Kecamatan Watulimo. Rombongan Bupati disambut dengan meriahnya musik rebana.

Selama Bulan Ramadhan kali ini, situasi dan kondisi di kecamatan Watulimo dalam keadaan kondusif dan tak ada permasalahan yang berarti. Demikian seperti disampaikan oleh Camat Watulimo, Ari Hartono, AP dalam paparannya.

Bupati Trenggalek, H. Soeharto dalam sambutannya mengapresiasi masyarakat yang telah membangun Masjid Hidayatullah dengan swadaya walaupun belum jadi sepenuhnya. “Dengan usaha dan kerja keras serta keyakinan penuh Masjid ini pasti akan segera terselesaikan” demikian dorongan Bupati Trenggalek kepada Masyarakat setempat.

Selain itu, Bupati Trenggalek juga menjelaskan bahwa dalam rangkaian hari Jadi Trenggalek tahun ini di Alun-alun Trenggalek diselenggarakan festival Tabuh Bedug. Diharapkan untuk tahun depan dari Kecamatan Watulimo dapat mengirim perwakilannya pada festival yang diselenggarakan setiap tahun tersebut. Dan karena pada hari jadi kali ini bertepatan dengan Bulan Ramadhan, maka untuk pergelaran Wayang Kulit dan pesta kembang api yang biasanya digelar pada tanggal 31 Agustus, maka untuk tahun ini akan digelar pada tanggal 24 September 2010.

Selanjutnya Bupati Trenggalek mengucapkan terimakasih kepada masyarakat karena telah menyukseskan Pemilu Kada yang telah berlangsung beberapa waktu yag lalu sehingga berjalan tertib dan aman. Bupati juga mengucapkan permohonan maaf atas segala kekhilafan selama 5 tahun memerintah. Bupati berharap agar Masyarakat terus mendukung Bupati dan Wakil Bupati terpilih serta program-programnya di masa mendatang.

Menjelang waktu berbuka puasa, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Watulimo, Subhan Hamzah, S.Ag, dalam siraman rohaninya mengingatkan kepada para Orang Tua untuk menekankan kepada anak-anaknya supaya gemar membaca dan mengurangi menonton Televisi, karena kemajuan Sumber Daya Manusia dapat dicapai dengan memperbanyak membaca.

0 komentar:

Posting Komentar