Selasa, 31 Agustus 2010

ZIARAH KE LIMA MAKAM LELUHUR DALAM RANGKA HARI JADI TRENGGALEK

Masih dalam rangkaian Peringatan Hari Jadi ke-816 Trenggalek, pada hari Senin, 30 Agustus 2010 dilaksanakan Ziarah ke 5 (lima) makam Leluhur di Kab. Trenggalek. Kegiatan ini diikuti oleh Muspida, Kepala Satuan Kerja se-Kab. Trenggalek, tokoh Agama, tokoh masyarakat dan Tim Penggali Sejarah.

5 (lima) makam yang diziarahi adalah makam Setono Galek yang di dalamnya terdapat makam mbah Kawah dan Makam Setono Gedong yang di dalamnya terdapat Makam Raden Tumenggung Sumotruno, Joyonegoro, Mertodiningrat, Suromenggolo. Kedua makam tersebut berada di kelurahan Ngantru kec. Trenggalek. 

Kemudian ziarah dilanjutkan ke Makam Menaksopal yang berada di Makam Bagong, Kelurahan Surodakan Trenggalek; Makam Raden Mangu Negoro/Kanjeng Jimat, Raden Mangundirjo yang berada di Makam Argoayu desa Pogalan, Kec. Pogalan dan Makam Raden Wijaya Kusuma yang berada di Makam Artonogiri Mulyo, desa Buluagung Kec. Karangan. 

Dan pada malam harinya diadakan kegiatan tahlilan bertempat di Paringgitan, Pendopo Kab. Trenggalek. Setelah kegiatan tahlilan selesai, dilanjutkan dengan kegiatan Mocopat yang diikuti oleh grup Mocopat se-Kab. Trenggalek. Tembang/lagu yang dilantunkan adalah dandang gula dengan tema UUD ‘ 45. Acara ini selesai sampai jam 23.30 WIB.

0 komentar:

Posting Komentar